Selasa, 19 Maret 2013

Antara Hacker dan Cracker


Hacker adalah sebutan untuk orang atau kelompok orang yang bisa menggunakan keahliannya dalam hal komputer untuk melihat, mencari, dan memperbaiki kesalahan. Biasanya hasil pencarian atau hasil perbaikan mereka akan di publikasikan secara luas, atau disebar luaskan agar apa yang telah mereka temukan atau mereka perbaiki bisa dimanfaatkan atau bahkan bisa ditemukan kelemahan atau kelebihannya. Kebanyakan orang menganggap hacker selalu melakukan ha-hal yang negative, akan tetapi hacker mempunyai manfaat yaitu untuk menganalisa kelemahan suatu sistem atau situs.
Sedangakan cracker memanfaatkan kelemahan system untuk kepentingan pribadi dan untuk mencari keuntungan dari system yang telah mereka ketahui kelemahannya contohnya pencurian data, penghapusan data secara disengaja. Cracker juga bisa merusak suatu sistem biasanya cracker itu penyebar virus, pembobolan rekening bank dan lain sebagainya. Pendapat setiap orang tentang hacker itu ternyata salah karena yang melakukan hal-hal yang negative dan selalu merugikan orang lain itu dalah cracker. Seorang cracker atau pencuri di dunia maya mereka (cracker) mempunyai kemampuan individu artinya seorang cracker bukanlah seorang yang bodoh. Salah satu contoh seorang cracker bukan orang yang bodoh yaitu mampu membuat suatu program, mempunyai IP address yang tidak bisa di lacak, mempunyai website atau channel dalam IRC yang tersembunyi hanya orang tertentu yang bisa mengaksesnya. Akan tetapi tidak semua orang yang mampu membuat suatu program itu disebut cracker yaa. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Fuji's blog:) © 2010 Web Design by Ipietoon Blogger Template and Home Design and Decor